iOS Lebih Rentan Dibandingkan Android

Sepanjang persaingannya dengan iOS, Android selalu dianggap memiliki lubang keamanan yang lebih banyak dibandingkan iOS. Android dianggap kurang aman dan ini dijadikan bahan kampanye jelek untuk terus menjadikan iOS sebagai platform yang lebih baik dari sis keamanan. Padahal sejatinya Android tersebut sangat aman bahkan mungkin lebih aman dibandingkan iOS yang dipromosikan lebih aman.

Salah satu bukti bahwa Android lebih aman dibandingkan dengan iOS adalah laporan terbaru yang dirilis oleh  CVE Details tentang seberapa banyak keretanan yang dipublikasikan ke publik sebuah software sepanjang tahun 2015 yang lalu. Tentu saja data dari CVE Details ini bukanlah data sembarangan karena  CVE Details mengambilnya dari  National Vulnerability Database (NVD) yang melacak data informasi kerentanan keamanan dan eksposur.

Dalam daftar yang dirilis National Vulnerability Database (NVD) tersebut iOS berada di tempat kedua dengan keretanan yang dipublikasikan sebanyak 375 kerentanan. Hal yang cukup mengherankan juga adalah Mac OS X yang merupakan platform untuk PC saingan Windows ternyata berada di posisi pertama dengan 384 kerentanan.

Pertanyaannya di mana posisi Android? Sebagai platform yang selama ini dituding memiliki banyak lubang keamanan ternyata Android berada jauh di bawah iOS dengan 130 kerentanan yang dipublikasikan dan berada di posisi ke-20. Posisi Android yang jauh di bawah iOS ini (meskipun perlu dilihat kembali perbedaan disklosur kebijakan lubang keamanan) tentu mematahkan anggapan mereka yang terlalu mengagungkan sisi keamanan di iOS. 

Bila kita gali lebih jauh secara perusahaan, Google sebagai pemilik Android berada jauh di bawah Apple dalam hal banyaknya kerentanan di OS dan aplikasi yang mereka hasilkan. Secara perusahaan Microsoft yang memiliki banyak OS dan aplikasi yang direview menempati posisi pertama dengan 1581 kerentanan, posisi kedua ditempati oleh Adobe dengan 1504 kerentanan dan posisi ketiga ditempati oleh Apple dengan 1147 kerentanan. Google dengan 317 kerentanan berada di posisi ke-4. 

Dari daftar tersebut bisa sedikit kita simpulkan perusahaan mana saja yang punya kredibilitas sisi keamanan yang lebih baik, di mana Google berada di posisi puncak dengan kerentanan paling sedikit. Meskipun tentu perlu ditelaah lebih jauh berbagai kerentanan lain yang mungkin belum dihitung, namun setidaknya daftar ini bisa dijadikan acuan untuk menggunakan layanan perusahaan.

Bagi saya sendiri, posisi Android yang jauh lebih sedikit kerentanannya sepanjang tahun 2015 dibandingkan iOS merupakan sebuah penegasan dan sekaligus bantahan terhadap mereka yang memandang Android sebagai platform yang tidak aman. 

Sumber: CVE Details via Venturebeat

Comments

Popular posts from this blog

Di Jalan Surabaya, Berburu CD Bekas Premium

Enny Arrow, Pengarang Stensilan Cabul Masa Lalu

Kisah Tukang Sapu yang Kehilangan Sapunya