Posts

Showing posts from August, 2012

[VIVA.co.id] Desain Baru yang Fokus Konten

Image
Situs berita sudah sangat banyak dan tidak terhitung lagi. Tidak hanya di Indonesia, di luar negeri, situs-situs berita bertebaran. Hal ini menjadikan persaingan untuk memperoleh kunjungan pengguna sangat kompetitif. Belum lagi bila kita kaitkan dengan majunya media sosial. Kini ada kecenderungan pengguna media sosial hanya melihat judul yang dititipkan di media sosial, mereka sudah cukup senang melihat judul dan enggan untuk mengklik link yang menuju situs, kecuali benar-benar berita yang menghebohkan. Tidak itu saja sebenarnya. Bila kita lihat, kesamaan isi berita di situs-ditus berita papan atas di Indonesia membuat pengguna berpendapat, akan sama saja untuk mengunjungi salah satu situs berita. Ini artinya situs berita yang menurut mereka cukup baik selama ini akan selalu mereka kunjungi, sedangkan situs berita lainnya memperoleh giliran belakangan untuk dikunjungi. Bahkan pada kasus tertentu, banyak pengguna hanya mengandalkan satu situs berita karena sudah cukup paham bahwa s

Silaturahmi Ramadhan dan Buka Puasa Bersama Indosat

Hari Jumat tanggal 10 Agustus 2012, saya berkesempatan mengikuti acara  Silaturahmi Ramadhan dan Buka Puasa Bersama  Indosat  dan Media . Acara yang dikhususkan untuk media mainstream tersebut terasa berbeda dengan hadirnya Blogger yang berprofesi sebagai pewarta warga yang turut meliput kegiatan tersebut. Dalam acara Silaturahmi Ramadhan dan Buka Puasa Bersama  Indosat  dan Media hadir beberapa direktur Indosat, yaitu Curt Stefan Carlsson, Hans Christiaan Moritz, Fadzri Sentosa dan Frederik “Erik” Johannes Meijer.  Curt Stefan Carlsson merupakan Director and Chief Financial Officer Indosat, Hans Christiaan Moritz merupakan  Director and Chief Technology Officer, Fadzri Sentosa merupakan Director and Chief Wholesale and Infrastructure Officer dan Frederik “Erik” Johannes Meijer atau biasa dikenal Erik Meijer merupakan Director and Chief Commercial Officer. Erik Meijer merupakan direktur baru yang baru bergabung dengan Indosat semenjak bulan Mei 2012. Sebelumnya Erik Meijer be

RIM BlackBerry, Hidup Segan Mati Tak Mau?

Berita mengenai RIM BlackBerry, produsen BlackBerry yang sangat populer di Indonesia merupakan hal yang sangat menarik. Hal ini tidak lain karena kondisi RIM BlackBerry yang bisa dikatakan sangat bermasalah. Setelah beberapa waktu yang lalu melaporkan kerugian sebesar 1,1 triliun, RIM BlackBerry tidak juga mengalami kemajuan yang berarti. Readwrite.com   melaporkan RIM BlackBerry berganti nasib dari sebuah perusahaan yang menguasai pasar smartphone global ke sebuah perusahaan yang kini dililit oleh berbagai masalah, di antaranya sistem operasi yang ketinggalan dan penurunan basis pengguna. Tidak dipungkiri lagi bahwa CEO RIM yang berasal dari Jerman Thorsten Heins telah menghubungi bankir dari JP Morgan dan Royal Bank of Canada sebuah perusahaan yang cukup punya nama dalam hal akuisisi untuk melihat opsi-opsi yang bisa dilakukan RIM BlackBerry, apakah itu melisensikan atau menjual sebagian atau seluruh perusahaan kepada pihak yang berminat. Sayangnya meskipun telah berusaha u

Jangan Memasang Iklan di Facebook

Facebook  sudah menjadi keseharian banyak orang di bumi ini. Banyak pengguna Facebook sudah menengok halaman wall-nya sebelum sempat gosok gigi apalagi sarapan. Tingkat keterikatan pengguna dengan Facebook sangat tinggi. Hal ini membuat pengguna Facebook datang dan datang lagi ke  wall  mereka di Facebook. Bahkan ada pengguna seharian selalu terhubung dengan Facebook. Jika sudah bosa di komputer mereka berpindah ke perangkat mobile seperti smartphone. Tentu saja perilaku pengguna Facebook ini merupakan peluang besar terutama bagi bisnis. Dengan pengguna kini melebihi angka 900 juta orang/akun, potensi Facebook untuk dimanfaatkan sebagai media iklan guna memperoleh awareness konsumen sehingga kemudian bisa menjadi pertimbangan untuk melakukan pembelian sangat besar.   Tentu sangat banyak perusahaan yang beriklan di Facebook. Sebagai pengguna Facebook anda bisa melihat di sisi kanan halaman Facebook beberapa iklan yang ditumpangkan oleh advertiser di situs Facebook. Namun sayang

Facebook Mulai Ditinggalkan Pengguna

Sudah bukan rahasia  bahwa Facebook ingin menjadi Google berikutnya, secepatnya. Namun tentu saja usaha ini tidak bisa berjalan secara instan karena bagaimanapun Google ingin mempertahankan reputasinya. Berbagai usaha tentu saja dilakukan termasuk melakukan  Black Campaign  terhadap Google. Namun sejauh ini secara keseluruhan Facebook masih kalah telak oleh Google, dalam banyak hal. Beberapa laporan di waktu yang lalu menyatakan bahwa Facebook bukanlah media yang tepat untuk beriklan karena tingkat klik iklan yang sangat rendah dibandingkan dengan rata-rata klik, apalagi jika dibandingkan dengan Google. Laporan ini ditambah oleh sebuah survei yang dilakukan oleh Reuters menunjukkan fakta yang cukup membuat heran. Survei Reuters melaporkan 34% pengguna Facebook mengatakan Facebook membosankan, 34% pengguna ini menghabiskan waktu yang makin berkurang di Facebook dibandingkan dengan enam bulan yang lalu. Survei  Reuters  juga menunjukkan bahwa empat dari lima pengguna Facebook  

Beli BlackBerry Demi Gengsi

Bila anda percaya gengsi bisa membuat dompet anda terkuras, anda perlu membeli BlackBerry Porsche P9981 yang seharga 18.888.000 juta rupiah. Ini bukan harga bercanda, ini harga sebenanrnya dari sebuah smartphone yang kini peminatnya makin berkurang saja. Meskipun dilanda eksodus setahun terakhir, dimana pengguna BlackBerry khususnya di negara maju seperti Amerika Serikat berpindah ke Android dan iPhone, namun hal ini tidak menyurutkan niat RIM, produsen BlackBerry merilis smartphone termahalnya hasil rancangan produsen mobil terkenal dan juga mahal Porsche. Cukup aneh, ternyata BlackBerry Porsche ini diklaim laris. Coba kita kutip yang  berikut ini : Bahkan Research in Motion (RIM) mengklaim ponsel cerdas nan premiumnya ini sudah ludes di sejumlah toko di Indonesia. ”Katanya sih demikian (habis terjual-red.). Padahal kita baru menjual secara resminya baru sekitar tanggal 6 Juni lalu melalui rilis dan iklan ke media Meskipun harganya selangit, namun tidak menyurutkan m

Kelly Oxford The Queen of Tweet Land

Bila dulu pilihan kita terhadap ratu sangat terbatas, kini pilihan tersebut terbuka lebar berkat adanya media sosial. Salah satu ratu yang lahir berkat media sosial adalah Kelly Oxford. Siapa   Kelly Oxford   dan mengapa LA Times memberinya gelar   social media’s quippy queen ? Mungkin tidak banyak dari kita yang kenal dengan perempuan ini. Perempuan yang memiliki tiga anak ini orang biasa. Berasal dari Alberta, Kanada,  Kelly Oxford  sering melakukan tweet tentang kehidupannya sehari-hari bersama anak-anaknya. Sebagian besar tweet tersebut berisi hal-hal sepele menyangkut berbagai hal kehidupan dan budaya selebriti. Namun ada yang berbeda dengan tweet pengguna lain, Tweet Kelly Oxford lucu dan menginspirasi banyak follower-nya. Kelly Oxford mulai menggunakan Twitter sejak tahun 2009. Selama tiga tahun terakhir, sebenarnya ia sangat irit dalam melakukan tweet. Dalam catatan statistik tweet-nya ia hanya melakukan tweet sebanyak 3 kali sehari dan 75 tweet sebulan. Dengan statis