Keindahan Dalam Kreatifitas Untuk Panasonic Gobel Awards Ke 16

Tidak terasa, ajang penghargaan bagi indutri pertelevisian, yaitu Panasonic Gobel Awards sudah memasuki usia dua windu atau yang ke 16 kalinya diadakan. Kalau kita tengok ke belakang, bisa dipastikan, Panasonic Gobel Awards merupakan satu-satunya penghargaan untuk industri pertelevisian di tanah air yang begitu konsisten melaksanakannya setiap tahun. Dilihat dari usia, usia ke 16 adalah usia remaja yang penuh dengan ide dan kreatifitas. Tidak salah kiranya tema yang diusung kali ini adalah Keindahan Dalam Kreatifitas.

Untuk penghargaan yang ke 16 kali ini, Panasonic sebagai penyelenggara penghargaan ini memberikan apresiai lebih dengan menambahkan dua kategori baru, yaitu Presenter Hobi dan Gaya Hidup serta Aktor/Aktris Cilik Favorit. Dengan demikian akan ada 32 kategori yang terdiri dari 18 kategori program acara dan 14 kategori individu.

Pada hari Senin (4/3) kemarin, panitia Panasonic Gobel Awards mengadakan konferensi pers pertama. Konferensi pers ini ditujukan untuk mengumumkan 32 kandidat peraih Panasonic Gobel Awards ke 16. Hal yang cukup menggembirakan adalah keikutsertaan stasiun televisi yang mencakup hampir semua stasiun televisi. Ini hal yang patut disyukuri karena dua tahun terakhir Trans TV dan Trans 7 tidak mengirimkan wakilnya untuk ikut serta dalam panitia verifikasi yang akan menilai acara dan invidu yang layak untuk meraih penghargaan Panasonic Gobel Awards. 

Dalam press conference tersebut juga diperlihatkan proses verifikasi yang berjalan cukup alot. Dude Harlino, Naysilla Mirdad dan Irfan Hakim setuju proses verifikasi yang mereka terlibat di dalamnya sangat melelahkan. Ini artinya untuk menentukan nominator yang berhak masuk sebagai kandidat peraih penghargaan berjalan sangat alot dan butuh energi dan waktu yang lebih lama.

Rinaldi Sjarif yang menjadi ketua panitia Panasonic Gobel Awards menjelaskan proses hingga munculnya nama nominator. Seperti tahun sebelumnya, panitia Panasonic Gobel Awards bekerja sama dengan AC Nielsen, badan riset independen yang menentukan kategori program televisi dengan rating tertinggi serta melakukan riset melalui telepon untuk beberapa kategori individu seperti aktor/aktris dan presenter tervaforit yang dikenal luas oleh masyarakat.

Panitia Panasonic Gobel Awards juga bekerja sama dengan tabulator independen BDO yang bertugas menghitung hasil akhir poling dari masyarakat yang dapat dilakukan dengan SMS Premium dan melalui PO BOX. Dalam acara konferensi pers tersebut semua pihak hadir dan memberikan jaminan mereka terhadap keakuratan serta keberimbangan hasil poling. Jadi kemungkinan rekayasa hasil poling tidak ada. Pihak MNC Group melalui RCTI akan menyiarkan secara langsung acara penganugerahan Panasonic Gobel Awards tanggal 30 Maret 2013.

Dengan adanya press conference tersebut, secara resmi Panasonic Gobel Awards ke 16 ini telah membbuka poling ke publik untuk 32 kategori yang terdiri dari 18 program acara dan 14 individu. Poling berlangsung dari 4 Maret hingga 27 Maret 2013 pukul 24.00. Setelah selesai poling, hasilnya akan disortir oleh BDO sebagai tabulator poling sehingga menghasilkan data poling yang valid, yaitu itu satu identitas satu vote. Untuk melakukan poling dapat dengan SMS premiun dengan cara mengirimkan mengetik PGA (spasi) nomor nominator. Misalnya, untuk kategori Presenter Berita dan Informasi yang berada pada nomor 25 terdapat lima nominator, yaitu Jeremy Teti, Putra Nababan, Senandung Nacita, Michael Tjandra, dan Najwa Sihab. Jika anda memilih Najwa Sihab cukup kirimkan SMS ke 6288, 99,81 atau 7288 dengan format PGA (spasi) 25E.

Berikut ini beberapa foto dari acara press conference pertama Panasonic Gobel Awards.

Dude Harlino

Naysilla Mirdad

Irfan Hakim



Video Naysilla Mirdad


Comments

Popular posts from this blog

Kisah Tukang Sapu yang Kehilangan Sapunya

Di Jalan Surabaya, Berburu CD Bekas Premium

Perang Twitter Versus Instagram