Mengapa Menyinyiri Twitter Sesuatu yang Penting
Nyinyir ajah kerjaannya Pengguna layanan di zaman digital adalah pengguna yang cerewet atau nyinyir . Kebanyakan layanan digital tersebut, sebutlah Twitter, WhastApp, Facebook, Google dan banyak lainnya free of charge alias gratisan (dalam bentuk tidak membayarkan uang sepersen pun). Namun demikian, meskipun gratis masih banyak pengguna yang cerewet terhadap layanan tersebut. Istilahnya sudah dikasih gratis kok malah dinyinyiri, dikritik padahal tiap hari menggunakannya. Kalau nggak suka tinggalkan saja! Let me tell you ... Layanan yang mengatakan diri mereka gratis tersebut pada dasarnya tidaklah gratis. Di zaman digital, selain uang yang Anda bayarkan untuk transaksi sehari-hari, berlaku juga data dan privasi sebagai uang di zaman digital. Artinya, layanan yang gratis tersebut Anda bayar dengan data dan privasi Anda. Lebih jauh lagi, dengan menggunakan layanan gratis tersebut Anda setuju interaksi Anda di layanan tersebut dicatat dan dikumpulkan lalu dijadikan mata dag...