Must Have Android Apps Tahun 2014
Aplikasi Android sudah berkembang sedemikian rupa. Sebagai platform mobile nomor satu saat ini ketersediaan aplikasi merupakan hal yang krusial. Namun karena sedemikian banyaknya aplikasi bisa jadi pengguna malah bingung aplikasi apa yang akan mereka download (mungkin untuk pertama kali). Untuk yang seperti ini, sepertinya Google sudah menyediakan berbagai pengelompokan aplikasi ke berbagai kategori. Beberapa waktu yang lalu, Google merilis Aplikasi Terbaik di Tahun 2014 . Dalam kategori ini, Google memberikan data beberapa aplikasi yang termasuk terbaik yang tidak melulu merupakan aplikasi yang banyak dipakai seperti GMail. Kemudian Google merilis Aplikasi yang Harus Dimiliki Setiap Pengguna Android atau Must Have Apps . Sesuai dengan namanya, sepertinya Must Have Apps merupakan aplikasi esensial di setiap kategori aplikasi. Google mendata sebanyak 127 aplikasi yang harus dimiliki oleh setiap pengguna Android. Aplikasi tersebut bisa saja tidak pernah Anda g...